Breaking News: RIP Uskup Keuskupan Sibolga Mgr. Ludovicus Simanullang OFMCap di Medan

0
2,483 views

KABAR duka kali ini dikirim dari jaringan kerja para imam diosesan Keuskupan Sibolga melalui Sekretaris Uskup Romo Blasius S. Yesse Pr, para Suster OSF Sibolga, dan para Suster FSE Medan.

Telah meninggal dunia pada hari Kamis tanggal 20 September 2018 dinihari tadi sekitar pukul 03.30 WIB di RS St. Elisabeth Medan.

  • Mgr. Ludovicus Simanullang OFMCap, Uskup Keuskupan Sibolga, Sumut.

Informasi valid ini telah dirilis oleh Romo Blasius S. Yesse Pr, Sekretaris Uskup Keuskupan Sibolga, dan juga dikonfirmasi kebenarannya oleh para Suster OSF Sibolga dan Suster FSE Medan.

Menjawab Sesawi.Net hari Kamis pagi ini, Vikjen Keuskupan Sibolga Romo Dominikus Doni Olla Pr yang kami kontak juga mengkonfirmasi kebenaran berita lelayu ini.

Gagal dibawa ke Singapura

Dikontak oleh Sesawi.Net Rabu (19/9) malam kemarin, Romo Alboin Simatupang Pr mengatakan, sedianya dua hari lalu alm. Mgr. Ludovicus akan dibawa ke Singapura untuk pengobatan lebih lanjut pasca terjadi pendarahan usai dilakukan operasi pengangkatan batu empedu.

“Namun, kondisinya yang sempat membaik sehari sebelumnya, malah menurun,” kata Romo Alboin Simatupang Pr, Ekonom Keuskupan Sibolga.

Selama sakit dan dirawat di Medan, Romo Alboin dalam kapasitasnya sebagai Ekonom Keuskupan Sibolga, setiap hari  telah ‘menemani” almarhum selamat menjalani perawatan di RS.

Pasca operasi, alm. Mgr. Ludovicus Simanullang OFMCap mengalami situasi kritis dan juga telah menerima Sakramen Pengurapan untuk Orang Sakit. Pekan lalu, kondisinya sempat membaik dan Mgr. memberi respon setelah beberapa hari sebelumnya dalam keadaan tidak sadar.

Alm. Mgr. Ludovicus Simanullang mengalami sepsis (infeksi) akut pada saluran empedu, saat dibawa ke RS St. Elisabeth untuk dilakukan tindakan medik yakni operasi pengangkatan batu empedu.

Operasi berhasil, namun terjadi komplikasi yakni pendarahan, denyut nadi labil, dan ada masalah dengan kondisi kesehatan  jantung.

Dibawa ke Sibolga

Pagi ini, jenazah Mgr. Ludovicus diberangkatkan melalui jalur darat dengan ambulans dari Medan menuju Sibolga dengan lama perjalanan kurang lebih 5-6 jam.  Petang hari diperkirakan baru akan tiba di Sibolga.

Rilis Romo Yesse Pr menyebutkan,  sesampai di Sibolga petang hari nanti, jenazah akan disemayamkan di Gereja St. Theresia Lisieux Katedral Sibolga.

Kilas balik

Lahir di Sogar-Barus, Tapanuli  Tengah tanggal 23 April 1955,  alm. Mgr. Ludovicus Simanullang adalah imam Ordo Fransiskan Kapusin (OFMCap).

Ia menerima Sakramen Imamat dalam Misa Tahbisan Imam pada tanggal 10 Juli 1983. Berita penunjukannya sebagai Uskup terjadi pada tanggal 10 Maret 2007.

Tahbisan episkopal sebagai Uskup Keuskupan Sibolga berlangsung pada  tanggal 20 Mei 2007.

Sebagai Uskup Keuskupan Sibolga di kawasan selatan Provinsi Sumut, alm. Mgr. Ludovicus Simanullang OFMCap memiliki motto pastoral yakni “Crux Spes Unica” yang berarti “Salib Harapan Satu-satunya”.

Kamis pagi ini telah berlangsung misa requiem ‘dadakan’ di Medan.

Requiescat in pace et vivat ad aeternam.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here