Jadi Pekerja di LadangNya

0
980 views

KETIKA kita melekat pada hal-hal duniawi dan menjadikan mereka sebagai yang terutama di dalam hidup kita, maka langkah kehidupan kita mulai menyimpang dari jalanNya. Dengan mudah kuasa kegelapan menguasai diri kita, menjadikan kita ‘bisu’ sehingga tidak mampu menyuarakan kebenaran, dan mengubah kita menjadi pribadi yang bersikap negatif dan berprasangka buruk terhadap siapa pun.

Namun Yesus tidak tinggal diam, Ia peduli kepada kita, Ia menghendaki agar kita memperoleh keselamatan. Lewat sesama dan berbagai peristiwa yang kita alami, Ia menyapa dan menegur kita. Bukalah hati, ambil waktu untuk merenungkan kembali perjalanan hidup kita. Ubah haluan hidup kita, jangan sampai terseret ke dalam kebinasaan kekal. Senantiasa bergaul erat denganNya dan mohon kekuatan daripadaNya agar kuasa kegelapan terusir dari hati.

Sebagai ungkapan syukur dan terima kasih atas kemurahan hatiNya, marilah singsingkan lengan baju kita untuk bekerja di ladangNya. Dengan berkarya di bawah pimpinanNya, kita dimampukan untuk menuai dan membagikan kasihNya kepada sesama, dan membawa yang tersesat untuk kembali ke dalam pelukan kasihNya.

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here