KBKK, Misi ke Manado Usai

0
231 views

Selesailah sudah karya kasih yang dijalankan para anggota Kelompok Bakti Kasih Kemanusiaan (KBKK) ke Manado pada 11-19 Januari lalu.

Beragam kegiatan yang dijalankan selama kurang lebih delapan hari di utara Pulau Sulawesi ini, antara lain pelayanan medis, pelayanan pada anak dan remaja serta kunjungan ke panti asuhan, pewartaan atau sharing karya misioner kepada para seminaris, frater dan awam, berbagi kitab suci, puji syukur, alat sekolah, dan lain-lain, audiensi dengan Uskup Manado Mgr. Joseph Suwatan MSC.

“Dan tentu saja mengikuti perayaan ekaristi ulang tahun imamat Rm. Terry, Rm. Feithy dan Rm. John. Hari-hari diisi dengan acara yang demikian padatnya namun penuh sukacita, syukur pada Tuhan,” ujar Ketua dan salah satu pendiri KBKK Dr. Irene Setiadi.

Sementara kegiatan internal kelompok yang biasa dijalankan antara lain ekaristi setiap hari, jalan salib, rekoleksi, dan tentu saja rekreasi di tempat-tempat yang eksotis.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here