Mgr. Agustinus Agus: Sabtu-Minggu 14-15 Oktober 2017, Peresmian dan Pemberkatan Gereja Katedral Sintang, Kalbar

0
2,512 views
Bangunan baru Gereja Kristus Raja - Katedral Sintang di Kalimantan Barat. (Ist)

KABAR bungah ini dikirim langsung melalui komunikasi japri oleh Bapak Uskup Agung Pontianak Mgr. Agustinus Agus Pr. Isinya mengabarkan  dua hal berikut ini:

  • Hari Sabtu lusa tanggal 14 Oktober 2017 ini akan berlangsung peresmian bangunan baru Gereja Kristus Raja – Katedral Sintang.
  • Hari Minggu-nya tanggal 15 Oktober akan berlangsung prosesi pemberkatannya.

“Saya sendiri akan memberkatinya,” tulis Mgr. Agustinus Agus di gadget kiriman hari Rabu sore tanggal 11 Oktober 2017 kemaren.

Dari pihak lain, seorang kerabat suster biarawati SFIC di Pontianak menyatakan pihaknya sangat  berminat bisa pergi ke Sintang mengikuti prosesi peresmian dan pemberkatan bangunan baru Katedral Sintang tersebut.

Dua hari acara: Sabtu-Minggu

Dalam undangan resmi yang beredar tertulis informasi sebagai berikut:

Acara hari Sabtu tanggal 14 Oktober 2017 dimulai pukul 14.00 sampai selesai dengan menu acara pokok yakni peresmian bangunan baru Gereja Kristus Raja – Katedral Sintang.

Peresmian ini akan dilakukan oleh Gubernur Provinsi Kalbar Cornelis. Di sini akan ada beberapa sesi sambutan dari Bapak Gubernur, Bapak Bupati Kabupaten Sintang, Dirjen Bimas Katolik Kemenag RI, dan Uskup “tuan rumah” Mgr. Samuel Oton Sidin OFMCap dari Keuskupan Sintang, Kalbar.

Di sini juga akan disampaikan laporan pertanggunganjawab dari Ketua Panitia Pembangunan.

Acara peresmian gedung Katedral Sintang akan ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh para pejabat lokal.

Acara hari Minggu tanggal 15 Oktober 2017 akan dimulai pukul 08.00 WIB sampai selesai.

Adapun menu acara pokoknya adalah misa pembearkatan bangunan baru Gereja Kristus Raja – Katedral Sintang oleh Bapak Uskup Agung Keuskupan Pontianak: Mgr. Agustinus Agus Pr.

Pada acara ini akan tampil memberi sambutan adalah Mgr. Agustinus Agus, Ketua KWI Mgr. Ignatius Suharyo dan perwakilan Kedubes Vatikan di Indonesia.

Usai prosesi misa pemberkatan bangunan baru Gereja Kristus Raja – Katedral Sintang yang baru dan aneka sambutan, maka seluruh acara akan berakhir dengan makan siang bersama.

Ini sekedar memori melawan lupa.

Sebelum memangku tugas dan jabatan sebagai Uskup Agung Keuskupan Pontianak sejak diumumkan resmi pada tanggal 3 Juni 2014, Mgr. Agustinus Agus Pr adalah Uskup Keuskupan Sintang mulai 6 Februari 2000 hingga Juni 2014.

Mgr. Agus  menjadi Administrator Apostolik Keuskupan Sintang ketika terjadi sede vacante di Keuskupan Sintang sampai akhirnya Mgr. Samuel Oton Sidin OFMCap memimpin Keuskupan Sintang sebagai Uskup baru mulai 21 Desember 2016.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here