Pelita Hati: 06.09.2017 – Sejenak Bijak

0
614 views

Bacaan Lukas 4:38-44

KETIKA hari siang, Yesus berangkat dan pergi ke suatu tempat yang sunyi. Tetapi orang banyak mencari Dia, lalu menemukan-Nya dan berusaha menahan Dia supaya jangan meninggalkan mereka. Tetapi Ia berkata kepada mereka: “Juga di kota-kota lain Aku harus memberitakan Injil Kerajaan Allah sebab untuk itulah Aku diutus.”
Dan Ia memberitakan Injil dalam rumah-rumah ibadat di Yudea. (Luk.4:42-44)

Di sela-sela kesibukan karya-Nya, Yesus menyempatkan waktu ke tempat sunyi, sendiri dan berdoa. Banyak orang boleh mencari tapi dibiarkan menunggu. Tuhan harus mengambil waktu walau sejenak untuk mengalami kebersamaan dengan Bapa. Dalam keheningan hati dan doa, Tuhan mendapatkan penegasan untuk karya kerasulan selanjutnya. Ia harus pergi ke tempat lain (Yudea) dan mewartakan kabar gembira, walau di tempat yang baru harus menghadapi tantangan dan kesulitan. Apakah kita juga telah mengambil cara Tuhan dalam kesibukan karya? Walau sejenak sempatkan waktu untuk mengalami kebersamaan dengan Bapa dalam doa agar mengalami penegasan Roh Sang Bijak, yang membimbing menuju kebaikan.

Bunga bakung tumbuh di taman,
semerbak harum menarik hati.
Sujud merenung teguhkan iman,
smoga hidup selalu terberkati

dari Papua dengan cinta,
Berkah Dalem rm.is

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here