Puskat Pictures Belum Buat DVD “Soegija”, yang Dirilis Baru CD Soundtrack dan Trailernya

1
2,800 views

BERITA besarnya animo umat katolik ingin memiliki dokumentasi film Soegija memang menggiurkan para pembajak untuk kemudian menyalinnya dan kemudian menjualnya dalam bentuk kepingan DVD. Di beberapa milis katolik, sejumlah umat merilis pertanyaan sekaligus informasi bahwa di sejumlah paroki di Jakarta sudah beredar DVD Soegija.

Tentu saja, DVD berlabel Soegija ini kurang lebih sama dengan “isi” film Soegija yang kini menghiasi aneka layar lebar di jaringan studio 21 di beberapa kota besar di seluruh Indonesia.

Kepada Sesawi.Net, produser film Soegija Romo Murti Hadi Wijayanto SJ menegaskan bahwa Puskat Pictures hingga kini belum memroduksi dan apalagi merilis DVD Soegija.

“Masih butuh waktu 2-3 bulan ke depan untuk proses memroduksi cakram berisi film Soegija,” kata putra kelahiran Panca Arga, Magelang ini dalam pesannya kepada Sesawi.Net semalam.

Kalau di beberapa paroki di Jakarta sudah beredar DVD Soegija, kata Romo Murti Hadi SJ, sudah barang tentu produk cakram berisi film itu aspal dan bukan keluaran Puskat Pictures.

Film Soegija diproduksi oleh Studio Audio Visual Puskat Yogyakarta dan menggunakan bendera Puskat Pictures saat merilis film Soegija dalam format celluloid. Film Soegija merupakan produksi layar lebar pertama yang berhasil dirilis SAV Puskat Yogyakarta melalui bendera Puskat Pictures.

“Yang sudah beredar dan itu resmi hasil produksi Puskat Pictures”, demikian kata Romo Murti Hadi SJ, “adalah trailer film Soegija dan CD soundtrack film Soegija”.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here