Hidup Menjadi Semakin Sulit Karena Salah Memilih Kehidupan

0
542 views
Memikul salib pribadi

Bacaan 1: Ul 30:15-20

Injil: Luk 9:22-25

Ada yang mengeluh mengapa kehidupannya selalu sulit, seolah tidak pernah merasakan kebahagiaan.

Bisa jadi, kesulitan itu akibat ulah sendiri karena salah dalam memilih jalan hidup. Ada hal-hal benar yang diabaikan sehingga membuat hidup semakin sulit namun tidak pernah disadarinya.

Kehidupanmu jelas ditentukan oleh pilihanmu. Pilihan yang salah, buruk, dan bodoh akan berefek domino. Berkelanjutan ke mana-mana, merusak segalanya dan menghadirkan bencana serta menghancurkan kehidupanmu.

Nabi Musa diutus Allah untuk mengingatkan bangsa Israel karena salah dalam memilih jalan kehidupan. Mereka terjebak dalam penyembahan berhala. Kata Musa kepada bangsa itu:

“ Ingatlah, aku menghadapkan kepadamu pada hari ini kehidupan dan keberuntungan, kematian dan kecelakaan,…

jika hatimu berpaling dan engkau tidak mau mendengar, bahkan engkau mau disesatkan untuk sujud menyembah kepada allah lain dan beribadah kepadanya,* maka aku memberitahukan kepadamu pada hari ini, bahwa *pastilah kamu akan binasa; tidak akan lanjut umurmu di tanah, ke mana engkau pergi,…”

Saat dibawa keluar dari Mesir, bangsa Israel tidak tahan terhadap godaan-godaan di tengah jalan. Mereka bersungut-sungut dan terus menyalahkan Allah karena beratnya perjalanan yang harus ditempuh. Sehingga terjerumus pada penyembahan berhala, mencari allah lain.

Tekanan hidup kadang membuat orang larut dalam kesalahan memilih jalur kehidupannya. Demi kehidupan yang layak, segala cara ditempuh bahkan mengabaikan iman. Situasi inilah yang membuat hidup terasa semakin sulit.

Maka Tuhan Yesus mengingatkan para murid agar tidak salah dalam memilih jalan kehidupannya:

“Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya setiap hari dan mengikut Aku.”

Kekayaan sebagai berhala baru yang harus dikejar dan disembah.

Membuat seseorang lupa akan Allah yang sebenarnya sehingga kehilangan kehidupannya kelak sebab masuk ke dalam kebinasaan kekal.

Lebih lanjut Tuhan Yesus mengatakan:

“Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia, tetapi ia membinasakan atau merugikan dirinya sendiri?”

Setiap orang yang mau menjadi pengikut Kristus harus tetap fokus kepada-Nya. Mengalahkan godaan duniawi yang hanya akan menghancurkan kehidupannya kelak di alam keabadian.

Pesan hari ini

Pilihan hidupmu akan menentukan masa depanmu.

Jangan salah pilih jalan kehidupan, sebab akan membuat hidupmu semakin sulit bahkan hancur selamanya.

“Kamu hanya memiliki dua pilihan dalam hidup: meninggalkan keduniawianmu atau ditinggalkan oleh-Nya.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here