Kapitel Kongregasi MASF Indonesia: Sr. Yohana Hayon MASF Jadi Pemimpin Umum

0
1,022 views
Tiga suster anggota Dewan Pimpinan Umum Kongregasi Suster MASF Indonesia. (Dok. MASF)

KONGREGASI Suster Misi dan Adorasi dari Santa Familia (MASF) Indonesia baru saja melaksanakan Kapitel Umum IV.

Berlangsung mulai tanggal 11–19 April 2021 di Rumah Retret Bukit Rahmat, Putak-Loa Duri, Kutai Kertanegara, Kaltim.

Untuk mengantisipasi agar jangan sampai terjadi penularan Covid-19, para Kapitulan harus melakukan swab antigen sebelum Kapitel dimulai.

Proses Kapitel berjalan dengan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Syukur kepada Allah, atas bimbingan Roh Kudus, akhirnya terpilih Dewan Pimpinan Umum Kongregasi Suster MASF selama kurun waktu empat tahu ke depan; periode tahun 2021–2025.

  • Sr. Yohana Hayon MASF dari Tarakan, Kalimantan Utara, terpilih menjadi Pemimpin Umum;
  • Sr. Rosalina MASF menjadi Wakil Pimpinan Umum;
  • Sr. Clarina Usnaat MASF sebagai Sekretaris.

Kapitel diikuti oleh 26 Suster MASF dengan moderator adalah Uskup Keuskupan Palangka Raya Mgr. Aloysius M. Sutrisnaatmaka MSF.

Ikut duduk sebagai notulis adalah dua suster MASF yang tengah menjalani tugas studi.

Hadir pula dalam acara pembukaan dan penutupan Kapitel yakni Uskup Keuskupan Agung Samarinda Mgr. Yustinus Harjosusanto MSF.

Proficiat para Suster Dewan Pimpinan Umum Kongregasi Suster MASF.

Selamat bertugas melayani tarekat dan Gereja. Tuhan memberkati

Balikpapan, 19 April 2021


Sr. Renata MASF

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here