Raja Isyaratkan Perempuan Arab Saudi Bisa Gunakan Hak Pilih

0
784 views

ANGIN perubahan baru mulai bertiup di Arab Saudi.

Raja Abdullah, pemegang kekuasaan politik di negeri petro dolar ini, mulai memberi isyarat yang memungkinkan perempuan boleh menggunakan hak pilihnya dalam ajang pilkada di seantero Arab Saudi.

Tak tanggung-tanggung, mereka boleh juga mengajukan caleg pilihan favoritnya untuk mereka dukung di ajang pesta demokrasi tersebut. Meski tidak secara eksplisit menyebut kata “vote”, namun kalau mengacu pada pernyataan Raja dalam sebuah pidato televisi beberapa waktu lalu, maka pernyataan beliau soal boleh-tidaknya berpartisipasi dalam pilkada itu jelas mengacu pada urusan coblos-mencoblos.

Kamis pekan lalu, Arab Saudi baru saja menyelenggarakan sebuah pilkada yang menurut laporan CNN merupakan “kejadian penting” kedua dalam kurun waktu 50 tahun terakhir ini. Maka tak heran kalau pejuang hak-hak kaum perempuan Mrs. Wajeha Al-Huwaider menyambut gembira pernyataan Raja Arab Saudi itu. “Ini jelas berita heboh yang menggembirakan,” ujarnya riang.

Lebih jauh, Mrs.  Al-Huwaider melanjutkan impian politiknya agar di kemudian hari perubahan demi perubahan yang mengakui “eksistensi” kaum perempuan di Arab Saudi makin digelorakan. Di antaranya, kata dia, perempuan boleh menyetir mobil sendirian tanpa harus “ditemani” sang suami.

Gedung Putih pun segera menyambut berita heboh ini dengan suka cita. Menurut juru bicara Gedung Putih, imbauan Raja Abdullah itu merupakan tonggak penting untuk mendongkrak kebangkitan dan penghormataan hak-hak kaum perempuan di Arab Saudi.

Keputusan “drastis” namun menghibur itu, kata Raja Abdullah, diambil setelah pihaknya berkonsultasi serius dengan banyak pihak. Langkah pertama dari gerak maju itu antara lain diberikannya kesempatan bagi perempuan Arab Saudi untuk berpartisipasi dalam Dewan Syura yang merupakan badan penasehat bentukan Raja.

Langkah berikutnya adalah peluang bisa mencalonkan diri masuk dalam lingkaran Dewan Kota.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here