Renungan Harian Senin, 23.09.19 Pw St. Padre Pio Luk. 8:16-18: Yang Punya Diberi, yang tak Punya Diambil

0
224 views
Ilustrasi: Kerja bakti memulai projek pembangunan Biara OSA Ketapang di Jl Pal yang dimulai sejak tahun 1957. (Dok OSA/Repro MH)

ANEH. Yang punya malah diberi. Yang tidak punya malah diambil.

Dalam kehidupan sehari hari mereka yang tidak punyalah yang diberi. Kalau sudah punya ngapain diberi. Kalau seperti itu, apakah berarti Tuhan berlaku tidak adil?

Katanya Tuhan maha adil? Di mana letak keadilannya?

Mari kita merenung sejenak. Barang siapa sudah punya akan diberi. Apa yang kita miliki? Kalau yang dimiliki adalah ketekunan, maka orang yang tekun itu akan semakin tekun.

Orang macam ini diserahi tanggungjawab dalam bentuk apa pun -karena ketekunannya- pasti akan semakin bertanggungjawab dengan tugas yang diembannya. Maka tidak jarang orang yang sukses dalam bidang tertentu, akan diserahi tugas yang lain.

Kalau orang dalam hidupnya tidak mempunyai tanggungjawab, maka ketika diserahi tugas untuk bertanggungjawab dalam tugas tertentu akan cenderung gagal. Maka tanggung yang harus ia jalankan akan diambil dan diserahkan kepada orang lain.

Yang bertanggung jawab akan diberi tanggungjawab yang lain. Yang tidak mempunyai rasa tanggungjawab, maka tugas itu akan diambil dan dialihkan ke orang lain.

Maka orang sibuk justru orang yang mempunyai waktu. Dia akan membagi waktu sebaik baiknya supaya seluruh pekerjaan yang dipercayakan kepadanya semuanya bisa berjalan dengan baik.

Apa yang anda miliki? Itulah yang akan anda kembangkan. Milikilah hal hal yang baik, pasti kebaikan anda akan semakin bertambah.

Milikilah hati yang penuh kasih, pasti anda juga semakin berkembang dalam kasih. Kalau anda tidak memiliki kasih, maka anda akan kehilangan rasa untuk mengasihi.

Mari kita kembangkan apa yang baik dalam diri kita, maka kebaikan yang ada dalam diri kita akan semakin menghasilkan buah.

Tuhan memberkati anda dan seluruh anggota keluarga anda.@diopr.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here