Home BERITA Laporan dari Filipina tentang Penembakan Pastor: “I am Fr. Mark Ventura.”

Laporan dari Filipina tentang Penembakan Pastor: “I am Fr. Mark Ventura.”

0
Aksi simpati atas kasus penembakan Pastor Mark Ventura di Cagayan City, Filipina Utara. (Ist)

KEMATIAN Pastor Mark Ventura yang ditembak mati  pada hari Minggu lalu (29/4.18) di Cagayan City-Pilipina Utara masih menuai simpati dan aksi protes, apakah ituberupa konferensi pers maupun aksi protes melalui media sosial.

Aksi kali ini dilakukan oleh Keuskupan, Ikatan Religius, para imam, teman-teman dan pendukung Pastor Mark Ventura di Cagayan, Keuskupan Agung Tuguegarao. Protes melalui media sosial dilakukan sebagai gerakan massa untuk meminta keadilan atas terjadinya insiden pembunuhan Pastor Mark Ventura Minggu yang lalu, usai almarhum baru saja memimpin Perayaan Ekaristi dan menyiapkan liturgi pembabtisan anak.

Aksi simpati dan gerakan menuntut keadilan bagi Pastor Mark Ventura dilakukan dengan memposting sebuah foto berlatarbelakang hitam dengan tulisan “I am Fr. Mark Ventura” to denounce the killing of the priest (Saya Pastor Mark Ventura mengecam pembunuhan terhadap imam).”

Usai Misa, Pastor Mark Anthony Ventura Ditembak Mati

Aksi simpati berupa postingan bertuliskan “Saya Pastor Mark Ventura” diposting pertama kali oleh Pastor Fredel Agatep di laman FB Thomas Aquinas Major Seminary (TAMSI, di mana Pastor Ventura pernah menjadi rektor).

Postingan yang merupakan aksi meminta keadilan bagi Pastor Mark Ventura ini langsung mendapat tanggapan dan simpati dari masyarakat pengguna media sosial dan langsung menggunakan foto tersebut sebagai foto profil mereka disertai dengan pernyataan “Berdiri teguh (pantang menyerah) melawan para pembunuh dan teroris.”

Siapa pun dari kita bisa menjadi korban para pembunuh dan teroris. Mari berdiri teguh dan mengecam segala bentuk pengrusakan terhadap hidup manusia, demikian pernyataan mereka.

Usai Misa, Pastor Mark Anthony Ventura Ditembak Mati

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version