Home LENTERA KEHIDUPAN Pelita Hati 21.12.2016: Memberi Hati

Pelita Hati 21.12.2016: Memberi Hati

0
Courtesy of Associated Press

BUNDA Teresa bersaksi: Jangan kita puas hanya dengan memberi uang, tetapi mereka juga membutuhkan hati Anda yang mengasihi mereka. Jadi, tebarkan kasih ke mana pun pergi.

Pertama-tama di rumah: berikan kasih kepada anak-anakmu, kepada isteri atau suamimu, kepada tetangga di sebelah rumahmu….

Memberikan hati, ya…itulah yang dibawa oleh Yesus dalam pewartaan dan perutusannya. Hati-Nya menjadikan orang putus asa memiliki harapan, orang yang tersingkir dan terabaikan memiliki semangat hidup yang baru. Berikan hati untuk hidup yang lebih baik. _Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu.(Yoh.15:12)_
Jika tupai hebat melompat,
Si ikan hebatlah berenang.
Jangan lupa Sakramen Tobat,
Hati pantas di Natal mendatang.
Semangat pagi..
dari Papua dengan cinta.
Berkah Dalem – mois

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version