Pesan Perpisahan Tuhan Yesus

0
196 views
Pergilah dan beritakanlah Kerajaan Allah sudah dekat

YESUS akan pergi meninggalkan para murid, kembali kepada Dia yang telah mengutus-Nya (Yohanes 16: 5). Itu tidak berarti bahwa Yesus terpisah dari murid-murid-Nya. Bukankah Yesus bersabda bahwa terpisah dari-Nya para murid tidak dapat berbuat apa-apa (Yohanes 15: 5)?

Dalam sabda perpisahan-Nya, Yesus justru menegaskan kehadiran-Nya di antara para murid. “Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.” (Yohanes 16: 7).

Roh yang diutus-Nya adalah Roh-Nya sendiiri. Lewat Roh itu, Yesus bisa menyertai para murid-Nya; di mana pun mereka berada. Dengan kata lain, Yesus menegaskan kehadiran-Nya di antara para pengikut!-Nya secara baru.

Lebih dari itu, Roh itu menyadarkan dunia akan tiga hal, yakni dosa, kebenaran, dan penghakiman. Ketiganya mengingatkan orang akan misi Yesus dan respon orang terhadapnya.

Pertama, orang Yahudi menolak untuk percaya kepada-Nya; bahkan membunuh Dia. Sikap tidak percaya itulah dosa dalam konteks bacaan injil hari ini. Dosa itu masih ada, karena hingga kini banyak orang yang tidak percaya kepada-Nya.

Kedua, Yesus kembali kepada Bapa (Yohanes 16: 10). Dia memang diutus oleh Bapa dan datang dari surga. Itulah kebenaran. Karena Dia kembali kepada Bapa, para murid tidak melihat Dia lagi (Yohanes 16: 10).

Ketiga, penghakiman. Bukan manusia dan kuasa kejahatan yang mengadili Yesus dan menggantung-Nya di kayu salib. Sebaliknya, kematian-Nya di kayu salib dan kebangkitan-Nya mengalahkan dosa dan kematian. Di sana, setan dan segala kejahatan-Nya dihakimi. Demikian pula mereka yang mengikuti setan lewat dukun-dukunnya.

Singkatnya, perpisahan dan pesan yang disampaikan Yesus menegaskan identitas, misi, dan kemenangan-Nya. Karena itu, hati para murid sebaiknya tidak berdukacita (Yohanes 16: 6). Apakah kita sering berdukacita karena merasa terpisah dari Yesus?

Selasa, 16 Mei, 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here