Yang Ingin Radikal, Datanglah ke Monastero di San Benedetto (3)

0
1,896 views

RADIKAL tak selamanya berkonotasi negatif alias fundamentalis. Di sini kata “radikal” harus dimengerti sebagai kehendak kuat untuk menjalani hidup ini menurut semangat Injil alias semangat cinta kasih semata.

Mengikuti Yesus secara radikal berarti meninggalkan pola hidup yang memuja kenikmatan dunia dan menjalani hidup profan untuk kemudian melulu mengikuti pola hidup suci dengan banyak berdoa, berkarya dan memuji Tuhan.

Biara Benediktin di Norcia, Perugia, Italia, menyatakan siap menampung pemuda-pemuda katolik yang “radikal”. Yakni mereka yang ingin mengikuti Yesus, memanggul salib, menjalani hidup suci berdasarkan tiga kaul (ketaatan, kemurnian dan kemiskinan) serta banyak memuji Tuhan melalui pendarasan doa-doa.

Merawat biji sesawi agar tumbuh subur

Panggilan rohani menjadi religius, kata Frater Ignazio OSB kepada Sesawi.Net awal Juli 2011 lalu, sungguh seperti menanam biji sesawi ke dalam tanah subur agar berkembang dan berbuah lebat. Menjalani hidup bakti sebagai kaum religius yang mengucapkan tiga kaul untuk mengabdi Tuhan melalui GerejaNya adalah ibarat memupuk biji sesawi agar menghasilkan buah berlimpah.

“Hidup monastik (membiara) adalah karunia Tuhan yang begitu mengagumkan bagi Gereja. Banyak sahabat baik di Italia maupun di luar Italia selalu menyokong kami dengan doa-doa dan harapan-harapan baik agar cara hidup sederhana hanya untuk Tuhan ini tetap berlangsung,” kata Frater Ignazio.

Doa-doa dan harapan-harapan baik bak pupuk-pupuk yang menjadikan tanah tandus menjadi semakin gembur untuk lahan tanam yang baik bagi biji-biji sesawi yang siap ditabur. Kalau para pembaca tergerak ingin menyumbang sesuatu, tentu saja Biara Benediktin di Norcia ini juga tak menolak kebaikan Anda.

Nah, ayo segera tunjukkan nyalimu dengan berani mendatangi:

Monastero di San Benedetto

Via Reguardati 22

06046 Norcia, Perugia, Italia

Kalau  Anda berkenan memberi donasi kepada Biara Benediktin ini, maka sumbangan melalui online bisa diakses melalui situs resmi Biara Benediktin di Norcia yakni www.osbnorcia.org(Bersambung)

Mathias Hariyadi, anggota Redaksi Sesawi.Net.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here