Bupati Tulang Bawang Barat 2014-2022 Umar Ahmad Jadikan Tubaba Lebih Cantik (4)

0
294 views
Salah satu penampakan lokasi destinasi wisata alam di wilayah Kabupaten Tulang Bawah Barat (Tubaba) Lampung, (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)

BEBERAPA hari jelang prosesi tahbisan episkopal Uskup Keuskupan Tanjungkarang Mgr. Vinsensius “Avin” Setiawan Triatmojo yang akan berlangsung hari Senin 1 Mei 2023, saya bersama tim Eco Camp Bandung mampir dolan ke Tulang Bawang Barat. Menemui Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) 2014-2022: Pak Umar Ahmad.

Eco Camp Bandung kenal Pak Umar Ahmad lantaran ia sudah tiga kali datang menyambangi lokasi pelatihan kami di Bandung. Untuk mempelajari hal-ikwal program pelatihan dan konservasi alam yang selama ini kami praktikkan.

Berbagai bangunan baru menjadikan Tulang Bawang Barat (Tubaba) menjadi kian cantik menawan sebagai lokasi destinasi wisata baru di Lampung. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Merawat local genius khas Lampung di wilayah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) hasil proses kreatif Umar Ahmad, Bupati Kabupaten Tubaba periode 2014-2022. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Merawat lingkungan dengan menciptakan kawasan bersih dan hijau di wilayah Kabupaten Tulang Bawang Barat. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Mendirikan bangunan dan menciptakan kawasan penampungan air agar ekosistem terjaga baik di wilayah Kabupaten Tulang Bawang Barat. Dibangun oleh Umar Ahmad, Bupati Kabupaten Tubaba periode 2014-2022. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Tonggak-tonggak batu kalau ditata bagus dengan kondisi alam yang bagus menjadikan kawasan hijau ini menjadi menawan. Hasil garapan kreatif Ahmad Umar, Bupati Kabupaten Tulang Bawang periode 2024-2022. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)

Kunjungan ke Eco Camp Bandung yang menginspirasi kebaikan

Rupanya, pengalaman berkunjung ke Eco Camp Bandung telah menginspirasi Pak Umar Ahmad untuk mereplikasi hal-hal baik yang pernah dia alami dan temukan di Eco Camp Bandung.

Alhasil, selepas jabatan menjadi Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Pak Umar Ahmad membangun kawasan Tubaba. Menambahi berbagai fasilitas publik hingga akhirnya setelah melakukan poles-poles di sana-sini, maka makin cantiklah kini wilayah Tubaba.

Sungguh setelah bersolek indah, Tubaba makin menawan sebagai tempat destinasi wisata alam sekaligus tempat konservasi budaya dan local genius khas Lampung.

Bangunan berupa rumah-rumah khas adat Lampung mengisi ruang-ruang publik di mana wisatawan bisa berteduh sembari menikmati khazanah budaya khas Lampung di wilayah Kabupaten Tulang Bawang Barat. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Batu-batu mengisi lahan rerumputan menuju bangunan-bangunan yang didesain sesuai konsep tradisi rumah adat khas Lampung. Dibangun oleh Umar Ahmad, Bupati Kabupaten Tulang Bawang Barat 2014-2022. (Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)
Batu-batu yang ditata rapi dan teratur menjadikan penampakan lebih menawan dan cantik.(Romo Ferry Sutrisna Widjaja Pr)

(Berlanjut)

Baca juga: Ucapan dan Harapan Umar Ahmad Bupati Tulang Bawang Barat 2014-2022 (3)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here